-
Kalau masih kuat untuk melakukan sholat sunnah
ba’diyah maghrib hendaknya ditambah menjadi 4 roka’at
“Bahwasannya Rosul sholat sunnah ba’da
maghrib sebanyak 6 rokaat”
Isilah waktu antara maghrib dan isya’
dengan kebaikan. Karena harta karun surga ialah menghidupkan waktu antara
maghrib dan isya’.
Yang lebih afdol waktu antara maghrib dan
isya’ kita isi dengan mencari ilmu atau bias disebut mengaji.
Sebelum sholat isya’ dimaulai, dianjurkan
sholat qobliyah isya’ yang hukumnya ghoiru muakkad .
setelah sholat fardhu isya’ sunnah sholat
ba’diyah hukumnya sunnah muakkad.
Apa itu sunnah ghoiru muakkad dan sunnah
muakkad?
·
Sunnah ghoiru muakkad adalah hal-hal yang jarang
dilakukan nabi Muhammad SAW, namun hal tersebut tetap boleh kita laksanakan
·
Sunnah Muakkad adalah hal-hal yang sering
dilakukan nabi Muhammad SAW, jadi kita sangat dianjurkan untuk melakukannya
Pada sholat sunnah ba’diyah isya’ kita
disunnahkan membaca :
Rokaat
pertama :
Q.S As Sajadah
Rokaat
Kedua : Q.S Al Mulk
Fadilah Q.S Al-Mulk dan As-Sajadah memiliki
keutamaan lebih dari semua surat di Alqur’an.
Barang siapa yang membacanya maka
dituliskan 70 kebaikan dan dinaikan 70 derajat
Rosulullah membaca surat Al Mulk setiap
hari sebelum tidur.
Dari Ubay bin Ka’ab “ Rosulullah bersabda :
Barang siapa yang membaca surat Al Mulk dan surat Assajadah maka sama dengan
menghidupkan malam lailatul qodar”
Apabila kita tidak kuat membaca 2 surat
tersebut boleh diganti dengan surat-surat pendek lainnya contohnya surat Al
insyiroh dengan surat Al Kafirun , dll.
Barang siapa yang membaca surat Yasin
dimalam hari , maka dia akan bangun pagi dalam keadaan terampuni dosanya.
Barangsiapa yang membaca surat Ad Dukhon di
hari jum’at , maka akan diampuni dosanya.
Setelah sholat sunnah ba’diyah Isya’
disunnahkan untuk melanjutkan dengan sholat sunnah witir .
Rosulullah menganjurkan untuk melaksanakan
sholat witir ( hukumnya sunnah muakad ).
Waktu melaksanakan sholat sunnah Witir
adalah setelah isya’. Batasnya sampai terdengar ayam berkokok . Afdolnya untuk
melaksanakan adalah dipertengahan malam
Sholat witir jumlahnya harus Ganjil.
Sholat witir apabila sama atau lebih dari 3
rokaat sebaiknya dipotong-potong asalkan jumlahnya tetap ganjil. Misalkan 2
salam ,
salam pertama 2 rokaat ,
salam kedua 1 rokaat
sebagian ulama berpendapat bahwa sholat
witir dengan 3 rokaat atau lebih itu lebih utama dipisah 2 roka’at 2 roka’at
dan ditutup dengan 1 roka’at. Sebagaimana keterangan hadist
“janganlah menyamakan witirmu dengan
maghrib”
Untuk keterangan tentang tata cara sholat
witir lebih lanjut nantikan postingan selanjutnya :D
Referensi tambahan :
Wallahu A'lam Bishawab
sumber :
kajian kitab Bidayatul Hidayah diasuh oleh Habib Muhammad
bin Abdullah Alaydrus dari Malang -
pengasuh Majelis Burdah Robi’un nur
0 komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih sudah berkunjung di blog kami, semoga bermanfaat